Selasa, 10 April 2012

Mengapa Saling Mendoakan?


Sungguh indah pagi ini,

Apa bila kita menasihati orang lain, bersyukurlah karena kita sendiri tanpa sadar sudah menasihati diri kita sendiri.

Apa bila kita Berdoa utk orang lain (sakit, kesusahan, kebahagiaan, kematian) sebenarnya kita sudah berdoa utk diri kita sendiri supaya berada dalam berkat Tuhan.
Jadi semakin sering kita menghadiri perkawinan, mengunjungi orang meninggal kita juga sudah didoakan.

Aku juga mohon doa.
Anda juga mohon doa.
Alangkah indahnya kalau kita saling mendoakan.

Kalau ada sukarelawan yg bisa memberikan doa pagi setiap hari di jejaringnya masing-masing, itu sungguh kebahagiaan besar bagi diri sendiri dan orang lain.

Tuhan bersama kita
Adharta

4 komentar:

  1. em kadang-kadang juga kita harus mendoakan orang lain atas keselamatannya, berharap cepat sembuh, dan sebagainya. tidak hanya mendoakan diri sendiri yang selalu mendapat berkah atau keuntungan. bukan kah Tuhan Yesus mengatakan untuk mendoakan musuh kita juga?
    untuk itulah alangkah baiknya untuk saling mendoakan agar hati tenang juga.

    BalasHapus
  2. Dengan saling mendoakan secara tidak langsung kita diingatkan agar lebih mendekatkan diri kepada-Nya dan selalu bersyukur akan segala sesuatu yang diberikan Tuhan kepada kita. Apabila diberi cobaan yang berat berarti kita diingatkan agar selalu memohon perlindungan kepada-Nya. Dan apabila kita diberikan nikmat yang berlimpah hendaknya berbagi dengan orang lain.

    BalasHapus
  3. mengapa saling mendoakan ? karena apabila kita mendoakan orang lain, maka kita juga mendoakan diri kita sendiri seperti apa yang kita doakan dan mendapatkan pahala sebanyak orang yang kita doakan.

    BalasHapus
  4. Berdoa bagi orang-orang yang kita kasihi dan kita kenal dengan baik, bagi pemerintah, teman-teman, keluarga dan sebagainya.doa yang sungguh-sungguh tidak akan pernah sia-sia, dan apa saja yang kita minta dalam doa dengan penuh kepercayaan, kita akan menerimanya.

    BalasHapus